korankobar .com

Jumat, 13 April 2012

SDN Pebatan 01 Mendidik Siswa Berprestasi dan Berakhlak


Brebes (Koran Kobar)- Sudah menjadi tekad bersama dari semua jajaran pendidik yang ada di SDN Pebatan 01 kecamatan Wanasari untuk terus meningkatkan mutu dan kualitas anak-anak didiknya dalam berbagai bidang. Disamping itu juga terus memacu dan memotivasi siswa untuk meningkatkan prestasi baik pada bidang akademik maupun bidang non akademik, serta memberikan bekal pendidikan agama untuk membentuk mental dan akhlak siswa menjadi terpuji.
Dijelaskan oleh Kepala sekolah, Bambang Suwarno,S.Pd bahwa kami bersama-sama dewan guru yang ada selalu berupaya secara maksimal dalam mendidik siswa-siswi, serta memberikan rasa aman dan nyaman. Disamping itu juga berusaha memberikan contoh dan keteladanan, serta  membuat suasana sekolah menjadi hal yang menyenangkan, sehingga anak-anak akan merasa betah ketika berada di sekolah.
          Bambang Suwarno juga menambahkan bahwa saat ini jumlah siswanya mencapai 179 anak, yang setiap hari dibimbing oleh 12 orang guru yang terbagi dalam 7 rombel. Dan selain menerapkan pelajaran intra atau wajib, sekolah ini juga menerapkan berbagai kegiatan extrakurikuler. Diantaranya adalah kegiatan kepramukaan,olah raga, kesenian, dan keagamaan.
Perlu diketahui bahwa SDN Pebatan 01 ini  memiliki atlit renang yang sangat luar biasa, sebab salah satu siswinya mampu mengukir prestasi pada cabang olah raga renang hingga tingkat propinsi Jawa Tengah.
Menurut guru olah raga Bahaudin Al Kharis, SPdi kepada Koran Kobar menjelaskan bahwa SDN Pebatan 01 selalu menjadi juara pada cabang renang baik tingkat kecamatan, kabupaten,hingga propinsi Jawa Tengah. Dan siswi itu bernama Febby Maghfira sekarang kelas V, dimana pada event popda  tingkat kabupaten tahun 2012 telah meraih 2 medali emas dan 2 medali perak. Dimana Febby berhasil meraih medali emas pada lomba renang gaya punggung dan gaya kupu-kupu, sedangkan medali perak diraih pada gaya bebas 50m dan 100m, saat lomba Popda tingkat kabupaten yang digelar belum lama ini.
             Adapun untuk visi sekolah ini yaitu “Cerdas,Sehat,Berakhlak dan Berbudaya. Sedangkan Misinya adalah mampu bersaing dibidang Iptek dan Imtaq. Menjadikan siswa sehat dan berakhlak mulia.Mengupayakan siswa tidak putus sekolah.Dan mampu melestarikan budaya bangsa.
Kasek Bambang berharap sekolah ini akan semakin maju dan berkembang lagi, serta prestasi siswanya akan semakin meningkat lagi sesuai dengan keinginan dan harapan masyarakat luas. (Dykky,Agus, Rofik)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar